Translate

Friday, March 13, 2015

Sepeda Fixie

Sepeda Fixie


Sepeda fixie memang sempat ngetrend di Indonesia bahkan sampai sekarang masih bisa dikatakan ngetrend terutama di kalangan remaja. Sepeda fixie ini seenarnya bernama sepeda fixed gear, akan tetapi sepeda ini lebih dikenal dengan sebutan fixie. Akhir-akhir ini "fixie" telah menjadi alternatif yang populer di kalangan pengendara sepeda terutama perkotaan, yang menawarkan keuntungan dari kesederhanaan. Sepeda fixie ini memiliki desain sepeda balap, meskipun masih memiliki design yang sangat sederhana. Sepeda fixie memiliki design body sepeda yang ramping sehingga terkesan trendy, jadi tidak jarang diincar oleh para remaja. Tidak hanya itu warna sepeda fixie cenderung polos yang terdiri dari satu warna atau terdiri dari 2 warna atau lebih. Sepeda ini memiliki sistem pengereman torpedo jadi tidak ditemukan pegangan rem di stangnya. Jika ingin melakukan pengereman tinggal memutar pedal ke arah belakang, maka sepeda akan berhenti secara perlahan. Keunikan lain dari sepeda ini yaitu memiliki velg (bagian roda yang memiliki ruji) yang tipis dan gepeng dibandingkan dengan sepeda pada umumnya. Selain itu dengan kondisi pedal yang tetap atau konstan pengguna bisa bersepedadengan santai  tanpa mengayuhnya.

No comments:

Post a Comment