Kata "Olga Syahputra" Ngetrend di Google
Kabar meninggalnya Olga Syahputra begitu cepat menyebar ke seluruh dunia, sehingga tak heran jika kata "Olga Syahputra" menjadi kata terpopuler dalam pencarian di mesin pencari Google. Bahkan di Indonesia sendiri, sampai pukul 23:59, Jumat, 27 Maret 2015, kata "Olga Syahputra" merupakan kata yang paling banyak diketik di Google hingga mencapai 2 juta penelusuran lebih. Tidak hanya itu kata "Olga Syahputra" juga ngetrend di beberapa negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura bahkan negara India. Sehingga kata "Olga Syahputra menjadi kata paling populer dan ngetrend di seluruh dunia pada Jumat, 27 Maret 2015.
Berikut screenshot dari Google Trends.
Penelusuran Olga Syahputra di Indonesia berhasil menempati posisi pertama dengan 2.000.000 lebih penelusuran. Bahkan mengalahkan berita seputar BBM Naik dan Pertandingan Kualifikasi AFC U-23 Indonesia - Timor Leste.
Penelusuran Olga Syahputra di negara Malaysia bahkan menempati urutan pertama dengan lebih dari 10.000 penelusuran.
Di negara Singapura kata "Olga Syahputra" berhasil menempati urutan kedua di bawah penelusuran berita tentang penghormatan terakhir Chiam See Tong pada Lee Kuan Yew.
Baca juga twit kontroversial Farhat Abbas tentang Olga Syahputra, cekidot Farhat Abbas Hina Olga Syaputra di Twitter
Di negara India, Olga Syahputra juga masuk trending topic google trends dengan menempati urutan kedua dengan 50.000 penelusuran kalah dari penelusuran peluncuran Samsung Galaxy S6
No comments:
Post a Comment