Translate

Thursday, November 13, 2014

Kepulauan Anambas : Pulau Tropis Terindah di Asia (Most Beautiful Tropical Island in Asia)

KEPULAUAN ANAMBAS MILIK SIAPA?

NEFOSNEWS, Jakarta – Dua pulau Indonesia di posisi “panas” Laut Cina Selatan antara Malaysia dan Kalimantan, akan segera dibangun oleh perusahaan plat merah. Agar tidak direbut Malaysia?
Pulau Anambas dan Kepulauan Natuna, menurut Dahlan Iskan, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), rentan direbut negara tetangga. Jika tidak segera dibangun, maka bukan tidak mungkin akan direbut Malaysia, seperti yang terjadi pada Sipadan dan Ligitan.
"Itukan wilayah republik sangat dekat dan pas laut China Selatan. Anambas luar biasa bagus. Itu wilayah panas kita, sudah mutlak seperti itu. Iya, jangan sampai (seperti Sipadan dan Ligitan)," ucap Dahlan, di Kementerian BUMN, pada Senin (5/5/2014).

Ayo berpartisipasi dalam survei Indonesia INDONESIA SURVEI

Untuk itu, Dahlan menyambangi kedua pulau itu. Apakah dua pulau itu berpotensi untuk dijadikan daerah pariwisata di Indonesia? "Saya harus cek dulu, seperti apa potensi Natuna dan Anambas. Jadi saya belum bisa ngomong banyak sekarang," jelas mantan Direktur PLN ini.
Dahlan mengaku, mendapat banyak informasi mengenai keindahan alam di kedua pulau ini, Karena itu sayang jika tidak segera dibangun dan dijadikan tujuan pariwisata. "Informasi sudah banyak, usulan masyarakat di sana sudah banyak. Makanya kita akan ke sana," seru pria asal Magetan ini.
Jika memang layak dijadikan tempat pariwisata, bukan tidak mungkin, Anambas dan Natuna setelah dibangun akan seindah Pulau Dewata, Bali. Kawasan di perairan paling utara dari Provinsi Kepulauan Riau itu, jika terus dibangun, dipercaya Dahlan akan maju sebagai objek wisata.
Pembangunan di kedua pulau itu, menurut Dahkan bukan sekedar untuk menghindari agar tidak direbut negara asing. Tetapi, terutama sekali guna mengembangkan kawasan tertinggal di Probinsi Kepri. "Tapi Natuna dan Anambas, bukan berarti akan direbut. Tidak itu juga. Tapi ini bisa kaya Bali untuk wilayah Indonesia barat. Sekarang kita cek. Informasi banyak dan usulan banyak untuk membangun," papar Dahlan.

Dahlan akan bertolak terbang melalui Bandara Halim Perdanakusuma dengan mengajak sekitar lima Direktur Utama BUMN, Di antaranya, ialah  Kiswodarmawan, Direktur Utama Adhi Karya; Intan Katampo, Direktur Utama Hotel Indonesia Natour; dan Bintang Perbowo, Dirut PT Wijaya Karya.
 Kepulauan Anambas adalah sebuah kepulauan kecil di Indonesia, terletak di Laut Cina Selatan antara Malaysia timur dan barat dan Kalimantan. Kumpulan pulau ini merupakan bagian dari Provinsi Kepulauan Riau, dan kadang dimasukkan dalam Kepulauan Natuna yang lebih besar.

KEPULAUAN ANAMBAS MENJADI PULAU TROPIS PALING INDAH SE-ASIA
Kepulauan Anambas berjaya dengan cadangan gas alamnya yang sangat besar, diekspor ke negara-negara seperti Singapura dan Malaysia. Pulau Matak adalah basis utama untuk eksplorasi minyak. Selain itu, Kepulauan Anambas juga terdiri dari Pulau-pulau lain yaitu Siantan (Tarempa), Jemaja dan Kiabu (Airabu).

Pulau Siantan
Pulau Siantan dapat di tempuh 45 nenit dari Bandara Matak dengan menggunakan speedboat. Tarempa, ibukota Kabupaten Kepulauan Anambas berada di pulau ini sehingga penduduknya cukup padat. Keindahan Pulau Siantan patut dikagumi, karena pulau ini menyimpan dua buah air terjun yang sangat indah, yaitu Air terjun Temurun di Siantan Timur dan Air terjun Air Bini di Siantan Selatan. Tidak heran jika potensi wisata Pulau Siantan sangat besar.

Pulau Jemaja
Pulau Jemaja merupakan sebuah pulau yang terletak di barat daya Kepulauan Anambas,Kepulauan Riau. Disini terdapat beberapa potensi wisata diantaranya terumbu karang dan pasir putih di Pantai Blusan. Penduduk Pulau Jemaja sebagian besar berprofesi sebagai nelayan, karena memang pulau ini dikelilingi oleh lautan luas, sekaligus merupakan pulau terbesar di Anambas dengan hutan bebatuan yang mengeluarkan banyak sumber air.

Pulau Kiabu
Di wilayah ini, baru saja diadakan event Panjat Tebing untuk mempromosikan wisata ke daerah luar. Pulau Kiabu yang termasuk dalam Kecamatan Siantan Selatan, Anambas, Kepulauan Riau tersebut memiliki puncak Gunung Tiang yang mampu memikat para Pemanjat Tebing.

Pulau Kiabu tidak dipenuhi oleh bangunan, dari puncak Gunung Tiang yang berstrukturkan batu besar tersebut,  pendaki bisa menikmati pemandangan pulau bawah yang menawan dengan view laut yang hijau, serta tiupan angin segar dari selatan. Semakin menghanyutkan suasana bagi peserta panjat tebing perdana ini. Terlebih jika sedang musim panas, maka panorama yang ditawarkan makin luar biasa.

Keindahan kontur alam ini menjadikan Kepulauan Anambas sebagai Pulau Tropis Terindah Se-Asia yang pemilihannya pernah dilakukan oleh CNN.com. Kepulauan Anambas di Indonesia, berhasil menduduki urutan pertama setelah bersaing dengan 4 pulau tropis indah lainnya. Keempat pulau tropis tersebut adalah Koh Cang (Thailand ), Langkawi (Malaysia), Teluk Halong (Vietnam) , dan Similand Islands (Thailand) pada kategori tersebut. (Laras)
Ayo berpartisipasi dalam survei Indonesia INDONESIA SURVEI

No comments:

Post a Comment